skip to main content

Memasok bahan kunci untuk sang raja tacos 

Minyak kanola Cargill meningkatkan rasa dan kualitas tacos ikan terkenal salah satu rantai restoran. 

January 01, 2015

Sejak tahun 1983, Rubio’s® Fresh Mexican Grill telah menyajikan lebih dari 150 juta tacos ikan. Bisnis tersebut dimulai dengan stan pantai sederhana di San Diego, California, dan, taco demi taco, tumbuh menjadi lebih dari 200 restoran cepat saji di sepanjang West Coast Amerika Serikat. Ralph Rubio, pendiri dan CEO franchise tersebut, suka memandang bahwa minyak kanola Cargill memainkan peran dalam kesuksesannya.

“Saat kami beralih dari minyak kedelai ke minya kanola Cargill, rasa taco kami jadi lebih enak.”
— Ralph Rubio, CEO, Rubio’s Fresh Mexican Grill

Rubio dulunya tidak selalu menggunakan produk Cargill, namun teryakinkan untuk beralih pada tahun 2010 saat dia bertemu Theresa Hunter, seorang regional chain account manager untuk bisnis layanan makanan Cargill di Amerika Utara. Dengan mengangkat kualitas produk yang unggul, protokol keamanan dan keahian rantai pasokan dari Cargill, Hunter berhasil membuat restoran tersebut percaya pada Cargill. Dia menekankan pembeda penting lainnya: Di Amerika Utara, Cargill merupakan satu-satunya perusahaan yang membudidayakan benih kanola dan mengolahnya menjadi minyak.

Bagi Rubio, sangatlah penting untuk mengembangkan rantai pasokan yang berkelanjutan dengan menggunakan bahan makan berkualitas terbaik dan didasarkan pada kebutuhan dan tujuan restoran. Pada awal tahun 2013, Cargill mengumpulkan produsen kanola teratasnya dari Kanada Barat untuk bertemu dengan para pengambil keputusan Rubio's di San Diego. Perjalanan tersebut memungkin para petani untuk menyaksikan langsung penyiapan taco restoran tersebut dan memahami bahwa produk mereka memainkan peran dalam prosesnya. “Senang rasanya, kami tahu kami menumbuhkan produk yang sehat dan ada banyak permintaan akan produk kami,” kata John Burns, petani kanola di Saskatchewan, Kanada.

Rubios Fresh Mexican Grill Inpage Ralph Rubio, pendiri dan CEO Rubio’s Fresh Mexican Grill, mengundang produsen kanola teratas Cargill dari Kanada (atas) untuk berkunjung ke California dan mencoba taco ikan.

Saat ini, Rubio’s menggunakan pasokan mingguan minyak kanola beroleik tinggi Clear Valley® dari Cargill secara rutin, sebuah produk berkualitas tinggi dari rantai pasokan yang aman dan andal. Selain membantu pelanggan lamanya mencapai sukses yang lebih besar, Cargill bangga menghubungkan para pemasoknya dengan tacos ikan terkenal yang mereka bantu ciptakan.